Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memutihkan Wajah Dengan Cepat dan Nyaman

Cara memutihkan wajah – Wajah merupakan aset berharga yang kita miliki, wajah yang kotor dan kusam dan kurang bersinar akan membuat penampilan menjadi kurang nikmat untuk dilihat. Tak perlu putih untuk mendapatkan wajah yang bersinar, asalkan wajah tetap cerah akan menimbulkan dampak positif bagi diri sendiri maupun orang lain. Inilah mengapa orang ingin berusaha mendapatkan kulit yang putih, bersih, cerah dan yang pasti sehat. Memiliki wajah yang sehat akan membuat penampilan menjadi lebih menarik dan percaya diri tampil dimuka umum.

Hal Yang Menyebabkan Wajah Kusam

Ada beberapa faktor yang membuat kulit wajah menjadi kusam, seperti polusi lingkungan, kulit kering, efek sinar matahari, stres, kondisi medis,  makanan yang kurang dijaga, dan efek bahan kimia dari produk pencerah yang dipakai secara berlebihan. Selain itu faktor genetik dan cara perawatan kulit yang kurang baik juga berdampak pada kurangnya vitamin pada kulit wajah, sehingga membuat kusam wajah seseorang.

Belajar merawat kulit merupakan hal yang dasar jika kita ingin membuat kulit menjadi lebih terawat, dan hal tersebut dapat menjadikan cerahnya kulit dan menjadi lebih sehat. Anda juga dapat mempertimbangkan bantuan faktor lain seperti, terapi, luluran dan bantuan produk kecerahan pada kulit dapat membantu memutihkan wajah anda. Jika anda menginginkan cara yang baik serta tidak beresiko, anda bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk memutihkan kulit wajah. Jika ingin yang praktis dan cepat anda juga dapat menggunakan bahan pencerah kulit wajah yang baik untuk kulit anda.

Jika seseorang menggunakan bahan alami untuk membantu memutikan kulit hal itu sangatlah baik, karena bahan alami memutihkan wajah tanpa efek samping dari pada produk pemutih yang mengandung bahan-bahan kimia dalam campuranya. Tak hanya itu anda juga dapat menghemat uang bila menggunakan bahan alami karena bahan banyak beredar dilingkungan dan harganya jauh dibawah penggunaan bahan kimia.

Memutihkan Wajah Dengan Menggunakan Bahan Alami

Memutihkan Wajah Dengan Menggunakan Bahan Alami Disekitar Rumah


Buah mentimun

Vitamin dan mineral banyak terkandung dalam buah mentimun dan buah ini menyehatkan kulit sehingga wajah menjadi lebih cerah. Buah ini juga dapat menghambat pigmentasi kulit.  selain itu, buah ini dapat menambah melamin yang diperlukan untuk mencerahkan wajah. Buah ini baik digunakan semua kulit karena saat dipakai kulit akan terasa dingin. Fungsi lain dari buah mentimun membuat kulit menjadi lebih kencang dan elastis.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan buah mentimun adalah sebagai berikut;
  1. Sediakan mentimun dan bersihkan buah untuk seterilisasi dari kuman-kuman yang menempel pada buah mentimun. Potong menjadi beberapa bagian.
  2. Tempelkan potongan mentimun tersebut keseluruh wajah anda. Jika ingin menghilangkan noda hitam di kelopak mata anda bisa menempelkanya di daerah mata.
  3. Tunggu sampai sari mentimun meresap pada kulit, kira-kira 30 menit.
  4. Basuh sampai bersih disekitar wajah anda.
Anda juga dapat menggunakan cara lain yaitu; parut mentimun  kemudian campurkan satu sendok perasan air lemon dan satu sendok madu, campur ketiga bahan tersebut lalu oleskan pada wajah dan leher. Tunggu sampai mengering dengan waktu sekitar 20 menitan kemudian bilas menggunakan air bersih. Lakukan secara teratur setiap hari.

Kentang

Kentang mengandung banyak vitamin C, buah ini dipercaya dapat membantu memutihkan kulit. Buah yang mengandung vitamin C sering digunakan sebagai bahan pencerah alami diberbagai produk kecantikan dan kecerahan wajah.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan buah kentang adalah sebagai berikut;
  1. Sediakan satu buah kentang mentah sebagai bahan utama pembuatan, cuci dan kupas kulit kentang.
  2. Potong kentang menjadi tipis-tipis.
  3. Kemudian usap potongan-potongan kentang tersebut pada wajah anda, usap dengan bergantian.
  4. Tunggu sampai sari kentang menyerap dikulit wajah, dengan aktu sekitar 15 menitan.
  5. Terakhir bilas menggunakan air bersih. Lakukan dengan teratur.
  6.  

Buah pepaya

Buah pepaya kaya akan beberapa vitamin yang bagus untuk memutihkan kulit, seperti vitamin A, C, dan E. Kandungan antioksidan dalam buah pepaya bermanfaat untuk menambah nutrisi bagian dalam kulit sehingga kulit akan terlihat cerah. Karena hal tersebut buah ini dipercaya dapat memutihkan kulit secara alami. Buah pepaya juga mengandung sifat pembersih kotoran pada kulit, hal ini dapat membersihkan kotoran yang menyebabkan kulit menjad kusam.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan buah pepaya adalah sebagai berikut;
  1. Sediakan buah pepaya matang bersihkan dulu dengan air dan hilangkan kulitnya.
  2. Potong pepaya menjadi dua bagian dan buang biji buah pepaya.
  3. Haluskan papaya dan tambahkan air secukupnya, aduk ampai menjadi bubur.
  4. Oleskan adukan tersebut pada wajah dengan lembut, oleskan dengan rata keseluruh wajah.
  5. Tunggu samapi mengering kira-kira 25 menit setelah pengolesan.
  6. Basuh menggunakan air bersih.
Anda juga dapat menggunakan cara lain yaitu; campur pepeya dengan 1 cangkir sari lemon. Lalu oleskan disekitar wajah, tunggu sampai mengering dengan waktu sekitar 25 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan dengan teratur.

Buah Tomat

Antioksidan lycopine yang terkandung dalam buah tomat secara efektif mampu menangkal radikal bebas yang membuat kulit wajah menjadi lebih berseri. Tomat juga dapat menangkal sinar UV yang dipancarkan matahari yang membuat kulit menjadi kusam dan gelap.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan buah tomat adalah sebagai berikut;
  1. Potong tomat menjadi beberapa bagian.
  2. Usapkan potongan-potongan tersebut pada wajah.
  3. Biarkan sari tomat meresap pada kulit, tunggu kira-kira sekitar 15 menitan.
  4. Terakhir, basuh dengan air bersih.
Cara lain dengan menggunakan buah ini adalah haluskan buah tomat, dan usapkan pada sekitar wajah, lalu tunggu hingga 15 menit sampai sari pada tomat terserap kulit dan mengering. Terakhir bilas dengan air bersih.

Buah dan Kulit jeruk

Jeruk merupakan buah yang kaya akan vitamin C. Namun kulit jeruk lebih banyak mengandung kadar vitamin C dari pada buahnya. Mungkin banyak yang membuang kulit jeruk sebelum memakan buahnya, karena orang-orang cenderung lebih fokus pada buahnya, padahal jika di  analisis lagi vitamin C lebih banyak terkandung pada kulit jeruk, dari pada buahnya. Hal ini dapat kita manfaatkan untuk memutihkan wajah.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan kulit jeruk adalah sebagai berikut;
  1. Keringkan dulu kulit jeruk dengan cara di jemur beberapa hari, kurang lebih satu hari masa menjemur kulit jeruk.
  2. Setelah mengering tumbuk kulit jeruk tersebut sampai halus.
  3. Tambahkan air dan aduk sampai rata.
  4. Oleskan keseluruh wajah anda.
  5. Diamkan beberapa waktu hingga mengering, proses ini memakan waktu kurang lebih  25 menit.
  6. Bilas menggunakan air bersih.
Untuk buah jeruk cara menggunakanya adalah sebagai berikut;
  1. Sediakan buah jeruk yang baru.
  2. Potong buah jeruk menjadi dua bagian.
  3. Oleskan dan gosok sedikit-sedikit pada wajah dengan merata.
  4. Tunggu hingga beberapa menit, sekitar 15 menitan.
  5. Bilas dengan air bersih kemudian keringkan dengan handuk.
Perhatian
Bagi kalian yang mempunyai kulit sensitif diharapkan hati-hati untuk menggunakanya, agar kulit terhindar dari iritasi yang disebabkan oleh penggunaan yang kurang tepat.

Buah lemon

Buah lemon mengandung asam sitrat, asam sitrat ini dapat berfungsi sebagai zat pemutih alami yang dapat mencerahkan kulit wajah dan meregenerasi sel kulit mati. Cara menghilangkan sel-sel kulit mati dilakukan dengan cara eksfolasi, hal ini dapat mengencangkan dan memberi kesempatan bagi pori-pori untuk bekerja dengan maksimal.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan buah lemon adalah sebagai berikut;
  1. Siapkan buah melon yang segar, peras buah lemon tersebut.
  2. Celupkan kapas kedalam gelas yang berisi sari lemon dari proses pemerasan tadi.
  3. Gosokan kapas yang telah terdapat sari lemon pada wajah.
  4. Tunggu sekitar 15 menit hingga meresap kewajah.
  5. Bilas menggunakan air bersih.
Perhatian
Oleskan pelembab pada wajah yang sudah terkena sari lemon. Kenapa hal itu dilakukan?. Karena sari buah lemon akan membuat kuli menjadi kering. Hindari panas terik matahari ketika memakai buah ini karena hal ini akan memicu fitoplodermatitis yang menyakitkan bagi wajah.

Kunyit

Kunir atau kunyit merupakan bumbu dapur yang berguna menyedapkan rasa. Selain digunakan untuk hal itu, banyak orang zaman dahulu yang menggunakanya sebagai pemutih kulit. Bumbu ini dipercaya dapat menghambat produksi melanin yang dapat mencerahkan kulit. Antioksidan dan antiseptik yang terkandung dalam kunyit, mampu menjaga kesehatan kulit dari bahaya zat-zat yang masuk pada pori-pori kulit.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan kunyit adalah sebagai berikut;
  1. Tumbuk kulit sampai menjadi bubuk.
  2. Campurkan bubuk kunyit tersebut dengan satu sendok minyak zaitun. 
  3. Aduk sampai kental dan oleskan adukan tapi kewajah, dengan olesan searah jarum jam. hal ini dapat membantu pelepasan kulit.
  4. Diamkan sejenak, sekitar 15 menit sampai kita rasa sudah kering.
  5. Kemudian bilas menggunakan air.
Perhatian
Pada saat setelah pemakaian, mungkin wajah anda akan berganti warna sedikit kuning, hal ini terjadi karena efek dari kunyit sendiri. Tapi tenang saja itu normal terjadi dan akan mudah hilang.

Lidah buaya

Tanaman aloevera atau lidah buaya, lebih dikenal orang karena dapat memanjangkan rambut. Namun tanaman ini juga banyak berkhasiat pada kulit, salah satunya adalah meringankan hiperpigmentasi, meremajakan kulit, melembabkan kulit dan lain-lain. Penggunaan gel lidah buaya akan membantu mengangkat bintik hitam yang ada pada wajah anda, jadi wajah akan terasa teremajakan kembali.

Cara memutihkan wajah dengan menggunakan lidah buaya adalah sebagai berikut;
  1. Potong dan kupas lapisan terluar lidah buaya.
  2. Ambil jelly yang ada pada lidah buaya.
  3. Oleskan rata kebagian wajah, ratakan secukupnya saja.
  4. Biarkan sekitar 25 menit lalu bersihkan menggunakan air bersih.
Memutihkan Wajah Dengan Menggunakan Bahan Alami

Menggunakan Produk Dan Perawatan Yang Aman Bagi Kulit

Perawatan dan menggunakan produk memang banyak dilakukan orang zaman milenial ini, karena memang efektif dapat membantu kulit menjadi lebih segar dan cerah. Artis-artis di indonesia maupun di manca negara banyak menggunakan metode ini karena sebagai penunjang karir mereka.

1. Memakai cream pemutih pada wajah

Cream pemutih kulit banyak kita jumpai di toko-toko dekat rumah maupun dipenjualan online. Cream ini berfungsi untuk mencerahkan kulit. Kulit manusia dapat menjadi gelap karena melanin yang ada pada kulit berkembang, hal tersebut dapat membuat kulit menjadi gelap. Cream yang pemutih biasanya berfungsi untuk mengurangi melanin pada kulit seseorang. Jadi kulit akan tidak mudah menjadi gelap. Selain itu perlu adanya ketelitian pada saat membeli pemutih kulit, carilah  cream pencerah yang mengandung asam kojic, asam alpha hydroxy, asam glycolic, dan vitamin C. Tak lupa untuk membeli cream yang cocok untuk kulit, agar kulit tidak sensitif pada sesuatu.

2. Menggunakan cream retinoid

Selain menggunakan memakia pemutih wajah, hal lain yang dapat kita lakukan adalah menggunakan cream retinoid. Cream ini merupakan asam yang terbentuk dari vitamin A yang sangat efektif digunakan untuk membuat wajah menjadi putih. Cream ini akan mengelupas kulit luar dan mempercepat regenerasi sel-sel pada kulit. Manfaat lain dari cream ini yaitu, untuk mengencangkan kulit dan menghaluskan garis-garis keriput.

Perhatian
Mungkin pada awal pemakaina cream ini akan membuat kulit kering, namun hal tersebut akan segera reda jika kalian terbiasa menggunakanya. Tak hanya kering retinoid juga dapat membuat kulit menjadi sensitif terhadap sinar matahari, jadi gunakan cream ini pada waktu malam hari saja.

Demikian uraian singkat cara memutihkan wajah dengan cepat dan nyaman yang bisa saya bagikan. Cara diatas merupkan cara yang aman dan paling mudah untuk dilakukan karena memang bahan yang dbutuhkan ada disekitar lingkungan, dan yang paling menguntungkan dari beberapa cara tersebut adalah anda tidak usah mengeluarkan modal besar untuk perawatanya.

Adapun jika terjadi ada reaksi buruk pada kulit, segera hentikan pemakaian dan konsultasi pada dokter untuk penanganan yang lebih detail. Yang perlu digaris bawahi adalah tidak ada bahan atau cream pemutih yang dapat membuat kulit langsung menjadi putih, pasti ada proses yang dilakukan. Kulit putih tak selamanya baik dan kulit hitam tak semuanya jelek jadi rawatlah kulitmu dengan semaksimal mungkin agar kalian dapat merasakan sendiri nikmat mempunyai kulit yang terawat. Sekian dan selamat mencoba.

Posting Komentar untuk "Cara Memutihkan Wajah Dengan Cepat dan Nyaman"